Contoh Format Administrasi Kepala Sekolah Dasar, Lengkap

Dalam postingan ini akan kami bagikan kumpulan contoh atau format administrasi Kepala sekolah dasar yang lengkap, yaitu ada 48 macam administrasi.

Administrasi bagi setiap kepala sekolah adalah suatu kewajiban yang harus dipenuhi. Akan tetapi, banyaknya administrasi yang harus dipersiapkan terkadang membuat sebagian kepala sekolah menjadi pusing. Oleh sebab itu, kami membagikan administrasi tersebut khusus untuk Bapak kepsek (kepala sekolah) yang ingin menyusun atau membuat administrasi yang dimaksud.

Apa saja administrasinya. Berikut ini rincian daftar administrasi yang harus dimiliki kepala sekolah, diantaranya yaitu:


Administrasi Kepala Sekolah terkait Pengajaran

  1. Daftar pembagian tugas mengajar
  2. Buku pemeriksaan persiapan mengajar
  3. Buku penyelesaian kasus di sekolah (jika ada)
  4. Daftar hasil evaluasi belajar
  5. Buku rekapitulasi kenaikan, dan kelulusan siswa
  6. Buku serah terima ijazah atau STTB
  7. Jadwal pelaksanaan supervisi kelas (kunjungan kelas)
  8. Program semester atau PROSEM
  9. Buku HUMAS (Hubungan Kemasyarakatan)
  10. Silabus mata pelajaran
  11. RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran)
  12. Buku program bimbingan
  13. Buku pencapaian target dan daya serap kurikulum
  14. Buku serah terima nilai hasil belajar siswa
  15. Buku kunjungan pengawas
  16. Buku agenda
  17. Buku pengaduan, masukan dan kritik
  18. Buku notulen rapat
  19. Kegiatan yang melibatkan SK (Surat Keputusan) kepala sekolah
  20. Buku ekspedisi
  21. Buku tamu umum dan khusus
  22. Buku supervisi atau kunjungan kelas.

Administrasi Kepala Sekolah terkait Kesiswaan

  1. Formulir pendaftaran siswa baru
  2. Buku calon siswa baru
  3. Buku siswa baru yang telah diterima
  4. Buku klapper
  5. Papan absensi dan rekapitulasi kehadiran siswa per hari
  6. Buku mutasi siswa
  7. Buku rekapitulasi data siswa per semester
  8. Surat permohonan pindah sekolah
  9. Surat keterangan pindah sekolah
  10. Pendaftaran masuk sekolah ke jenjang atas
  11. Buku kenaikan kelas, dan
  12. Buku catatan prestasi siswa dalam bidang akademik dan non-akademik.

Administrasi Kepala Sekolah terkait Kepegawaian

  1. Buku penilaian PNS (Pegawai Negeri Sipil)
  2. Data kepegawaian
  3. Buku diklat (pendidikan & pelatihan), atau buku penataran
  4. Buku penghargaan
  5. Buku seminar atau loka karya
  6. Buku cuti pegawai (guru dan/atau TU)
  7. Buku izin keluar dari sekolah
  8. Buku piket guru.

Administrasi Kepala Sekolah terkait Keuangan

  1. Buku kas umum atau BKU
  2. Buku kas pembantu.

Administrasi Kepala Sekolah terkait Sarana Prasarana (aset sekolah)

  1. Buku kartu inventaris barang
  2. Catatan keadaan barang inventaris lainnya.

Itulah rincian administrasi yang perlu dimiliki oleh setiap Kepala Sekolah di SD.

Bagi Bapak/Ibu yang menginginkan kumpulan administrasi di atas, Anda dapat mendownloadnya. 


Apabila Bapak menginginkan, lihat juga: contoh program kerja kepala sekolah.

Dan untuk menambah wawasan tentang jabatan kepala sekolah, baca juga buku panduan kerja kepsek.

Sekian yang dapat kami bagikan di artikel ini. Semoga dapat menambah sedikit wawasan bagi Anda yang membaca. Serta file doc yang dibagikan bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

Berbagai Sumber

Belum ada Komentar untuk "Contoh Format Administrasi Kepala Sekolah Dasar, Lengkap"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel